📅 23 Apr 2025
Bandung, 23 April 2025 — Peluang emas menanti para mahasiswa Universitas Informatika dan Bisnis Indonesia (INABA) yang ingin memperkaya pengalaman kerja sebelum lulus. Komunitas UMKM dan Pengelola Pasar Modern Batununggal, bekerja sama dengan mitra startup sosial Perahukita.org dan Universitas INABA, akan menggelar kegiatan Sosialisasi Info Magang pada:
📅 Kamis, 24 April 2025
⏰ Pukul 10.00 WIB
📍 Ruang B.25, Universitas INABA
Acara ini akan menghadirkan pembicara utama Hery Sonjaya, S.T., yang akan memaparkan beragam peluang magang menarik di berbagai bidang, antara lain:
Tak hanya itu, program magang ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung seperti makan siang gratis, ruangan kerja yang nyaman, serta bimbingan dari mentor profesional. Peserta magang juga berkesempatan memperoleh konversi nilai hingga 20 SKS dan SKPI (Surat Keterangan Pendamping Ijazah) sebagai pengakuan resmi atas pengalaman kerja mereka.
📍 Penempatan magang akan dilakukan di lingkungan Pasar Modern Batununggal, Bandung, yang menjadi laboratorium riil kolaborasi antara dunia pendidikan dan UMKM modern. Menurut Pak Rama dari Pusat Karir INABA, program ini menjadi bagian penting dari implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang mendukung mahasiswa terjun langsung ke dunia kerja. Jangan lewatkan kesempatan berharga ini untuk menambah pengalaman, membangun portofolio, dan memperluas jaringan profesional!
Materi: Pasar Moderen Batununggal
📞 Info lebih lanjut dapat diperoleh melalui: Pak Rama (Pusat Karir): +62 852-2345-1113 Bu Listri (Biro MBKM): +62 812-2221-0006